Disclaimer : Saat ini penghasilan (uang) tidak hanya diperoleh dari bekerja diluar rumah seperti sebagai pegawai kantor ataupun sektor lainnya. Perkembangan teknologi yang semakin canggih memungkinkan perempuan yang tetap ingin mengurus dan mendampingi anak-anaknya dirumah dapat memiliki penghasilan sendiri karena bisa dilakukan secara online dengan jadwal fleksibel tanpa harus keluar rumah
Dahulu ada anggapan bahwa perempuan tidak perlu sekolah apalagi sampai kuliah dan menjadi sarjana karena pada akhirnya mereka harus kembali pada kodratnya yaitu menjadi ibu rumah tangga yang mengurus suami dan anak-anaknya dirumah.
Salah satu tokoh perempuan Jawa yang mendobrak anggapan lama bahwa perempuan tidak perlu mengenyam pendidikan tinggi adalah Kartini dengan karyanya yang terkenal yaitu “Habis Gelap Terbitlah Terang”. Dampak dari karya Ibu kita Kartini tersebut adalah anak-anak perempuan akhirnya dapat bersekolah dan bahkan memiliki pekerjaan yang sama dengan laki-laki. Saat ini perempuan dapat bersaing memperoleh sebuah pekerjaan yang dahulu hanya didominasi oleh laki-laki (seperti pilot, tentara, teknisi/mekanik, dll) dengan bakat, kemampuan dan kompetensi yang dimilikinya mereka dapat bekerja sesuai cita-cita.
Namun bagi perempuan yang tetap lebih memilih sebagai ibu rumah tangga, ada baiknya anda tetap sekolah dan mengeyam pendidikan tinggi ataupun memiliki keahlian tertentu yang sesuai dengan bakat dan passion anda karena anda akan menjadi pendidik pertama bagi anak-anak anda.
0 Komentar..








